Minggu, 22 Februari 2009

Branding di Era 2.0 : Makin Pusing atau Makin Gampang?

Era 2.0 merujuk pada teknologi Web 2.0 (selanjut disebut 2.0 aja, capek ngetik) yang memiliki berbagai kelebihan dibanding generasi sebelumnya. 2.0 ini mampu melayani komunikasi antar user secara interaktif serta pertukaran informasi secara aman, selain itu juga memungkinkan berbagai sistem yang berbeda berjalan bersama. Perkembangan media internet ini demikian luar biasa pengaruhnya pada perilaku konsumen. Bayangkan saja, jutaan konsumen online dan tenggelam dalam interconected society yang world wide, serta interactive. 

Mari kita amati Facebook, whoaaaa.... setiap orang mengupdate statusnya tiap ia ingin melakukannya. Inne is waiting for someone loveable.... 2 minutes ago. Nah lo. Jeffri is bingung banget mana yang harus di pilih....3 hours ago. Lalu dengan jelas semua temannya bisa melihat siapa dia, apa saja kegiatannya, dengan siapa saja dia berteman dsb, dsb... Consumer insight? Ya, mereka sudah menceritakan tanpa ditanya. Narsis? Apa salahnya.

Lalu ada apa dengan mereka dan platform web 2.0? Perkembangan terakhir ini layak mendapat perhatian rekan-rekan pemasar dan pemerhati, betapa hubungan dengan konsumen bisa lebih dekat dan customize. Komunikasi massa yang massive, arogan karena tidak memberikan ruang dialog, menyamaratakan semua konsumen, hanya menyapa mereka yang termasuk dalam golongan terbesar dan meninggalkan minoritas atau varian. Konsumen menjadi sangat ekspersif, coba saja gunakan salah satu social network web dengan tidak selayaknya, mereka, konsumen pasti akan mengutuk, menyumpahi brand anda. Dan konsumen lain, akan ikut tahu tentang hal itu, lalu semakin banyak yang tahu, semakin banyak yang mengutuk.... hal ini hanya terjadi pada iklan paling keterlaluan di tv. 

Sisi menariknya adalah apabila tone and manner komunikasi ditepati, 2.0 adalah peta harta karun, karena menuntun pemasar ke pada konsumen dengan efektif dan efisien. Tertarik? Si 2.0 sudah merambah hp konsumen anda... kapan hp anda berdering membawa berita bahwa brand anda jadi Top Brand 2009?

Tidak ada komentar: